Jumat, 23 November 2012

Investor Nyaman, Rakyat Tenteram




TULANG BAWANG PT Central Pertiwi Bahari (CPB) di Kecamatan Dente Teladas Tulang Bawang merupakan salah satu perusahaan yang sudah sekian lama menjalin kemitraan dengan baik pada masyarakat. Perusahaan bergerak di bidang perikanan ini sempat diakui keberhasilan plasmanya oleh sejumlah petani tambak di lingkungan atau sekitar perusahaan setempat.

Sistem plasma yang pernah menonjol adalah penyelesaian kredit plasma. Hal ini sempat menjadi suatu kebanggaan sejumlah pihak tidak terkecuali bagi Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang. Disamping itu, perusahaan yang terletak tidak jauh dari perairan Way Dente Teladas Tulang Bawang tersebut dinilai mempunyai peran penting dalam membantu mempromosikan Tulang Bawang sebagai daerah pendulang perikanan untuk daerah itu sendiri, maupun luar daerah. Dengan kata lain, PT Centralperiwi Bahari (PT.CPB) merupakan aset penting yang memiliki kontribusi positif.

Demikian diungkapkan Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Lumbung Informasi Rakyat (LIRA) Andi S Wira didampingi Kasubag Humas LIRA Tuba, Darsani. Ia mengatakan, pihaknya meminta agar semua pihak dapat menjaga PT. Centralpertiwi Bahari (PT CPB) selaku investor di bidang pertambakan udang. “Perusahaan memiliki peranan penting dalam membantu peningkatan pendapatan asli daerah (PAD), selain itu perusahaan juga menunjukan ciri khas daerah itu sendiri, misalnya CPB artinya Tuba memiliki potensi perikanan. Contoh lainnya yakni SGC (Sugar Group Companies) sebagai daerah penghasil gula,” ungkap Darsani, Selasa (20/11).

Ditambahkannya, bilamana investor tidak diberikan kenyamanan, maka secara otomatis dapat menimbulkan gejolak yang merugikan. Suatu daerah akan kehilangan aset yang mendulang perekonomian suatu daerah. Dan masyarakat pun tidak akan lagi menikmati CSR (coorporate social responsibility). “Kami harap semua pihak dapat bahu membahu melakukan upaya memajukan daerahnya, dan masyarakat diharapkan tidak mudah terpancing dalam hal-hal yang dapat merugikan banyak pihak,” harapnya.

Lebih dalam ia menuturkan, saat ini banyak oknum-oknum yang kerap membuat kerancuan yang merugikan pihak-pihak perusahaan, hanya untuk kepentingan perorangan dan kebanyakan masyarakat yang tidak mengerti akhirnya menjadi korban.

Hal senada diungkapkan Ketua LSM Gabungan Elemen Masyarakat Lampung (Galang) Junaidi Romli yang menyatakan semua pihak harusnya dapat kompak menjaga stabilitas kenyamanan para investor yang ada di daerah Tulang Bawang “CPB saya kira memberikan dampak positif, sebab semenjak masuknya perusahaan itu, angka pengangguran di Tulang Bawang menjadi turun secara drastis,” ucapnya. (red)

New http://www.rakyatlampung.co.id/a

Foto http://www.cpp.co.id/

Baca Selengkapnya..